News

Link Live Streaming Persija Vs Persib

Live streaming Persija vs Persib.
Live streaming Persija vs Persib.

Duel Persija vs Persib menjadi big match klasik mengisi jadwal Liga 1 2021/2022, Selasa (1/3/2022) malam. Pertemuan seru ini berlangsung di Stadion I Wayan Dipta dan bisa disaksikan secara daring lewat link live streaming di bawah ini.

Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung malam ini merupakan yang kedua kali dalam musim ini. Pada pertemuan pertama, Persija menang dengan skor 1-0.

Persija juga masih dominan dalam lima pertemuan terakhir melawan Persib. Tim Macan Kemayoran sudah menang tiga kali dan Maung Bandung hanya menang sekali.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Kendati demikian, secara peringkat klasemen dan pengumpulan poin, Persib saat ini lebih unggul. Persib sekarang menempati posisi empat klasemen dengan nilai 54. Persija ada di urutan ketujuh dengan nilai 38.

Kemenangan dalam duel diperkirakan sengit ini bisa membuat peluang Persib tetap melaju di jalur juara. Skuad Robert Rene Alberts sekarang berjarak enam poin dengan pemuncak klasemen Bali United.

Mereka butuh tiga poin tambahan jika ingin terus menempel Laskar Tridatu. Bagi Persija, kemenangan bakal mendongkrak posisi mereka ke posisi enam menyalip Borneo FC.

Jadwal Persija vs Persib

• Persija vs Persib

• Stadion I Wayan Dipta

• Selasa, 1 Maret 2022

• Pukul 20.30 WIB

Siaran dan Live Streaming Persija vs Persib

Pertandingan live Persija vs Persib bakal disiarkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar. Untuk menontonnya secara daring, bisa melalui layanan Vidio.com. Penonton harus berlangganan untuk menyaksikannya. Link live streaming Persija vs Persib bisa diklik di sini.

Klasemen Liga 1 Indonesia, Selasa, 1 Maret 2022 (pukul 19.21 WIB)

Sumber: ligaindonesiabaru.com
Sumber: ligaindonesiabaru.com

Cuplikan/HIghlights Persib vs Persija (2021)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Mantan bek kanan di liga kampus. Masih belajar jadi versi terbaik.