Lima Fakta Menarik Jelang Manchester City Vs Brentford
Manchester City vs Brentford menjadi laga ditunggu pada pekan ke-24 Liga Primer Inggris, Kamis, 9 Februari 2022 dini hari WIB. Skuad asuhan Pep Guardiola dipastikan mengincar kemenangan di Stadion Etihad, markas mereka.
City memang masih kokoh di puncak klasemen sejauh ini. Namun, De Bryune dan kolega dipastikan ingin menjaga jarak aman dengan Liverpool di peringkat dua. The Citizen saat ini mengantongi poin 57, terpaut sembilan poin dari The Reds.
Sementara itu Brentford, masih di peringkat 14 mengantongi 23 poin, kemungkinan bakal menurunkan pemain anyar mereka Christian Eriksen. Mantan pemain Inter Milan didatangkan dengan status bebas transfer tak lama setelah insiden serangan jantung di Piala Eropa 2020.
Meski sulit, The Bees butuh mencuri poin dalam laga ini. Posisi mereka di papan tengah masih terancam. Kekalahan bisa membuat peluang mereka jatuh zona degradasi membesar. Berikut sejumlah fakta menarik lain jelang laga dini hari ini.
Lima Fakta Menarik Jelang Manchester City vs Brentford
1. Laga City vs Brentford pada Desember kemarin merupakan pertemuan pertama di liga Premier League sejak 70 tahun.
2. Ini kali pertama Manchester City menjamu Brentford di Etihad sejak 1989. Mereka terakhir bertemu di leg kedua putaran dua Piala Liga. City saat itu menang 4-1.
3. Dari enam pertandingan melawan City di seluruh kompetisi, Brentford kalah lima kali. Satu-satunya kemenangan diraih pada 1937 dengan skor 2-0.
4. City belum pernah kehilangan poin dalam 49 pertandingan sejak Desember 2020.
5. Brentford baru mampu meraih dua poin dari tujuh pertandingan tandang terakhir di Premier League.
Klasemen Sementara Liga Inggris
Sumber: BBC Sport, Premierleague.com
Lihat jadwal pertandingan Liga Inggris dan siaran langsungnya di sini