Ulasan

Persib Bandung Vs Persikabo: Wajib Menang

 Persib Bandung Vs Persikabo. Meski masih tumpul, striker baru Persib David Da Silva menjadi ancaman. Ilustrasi.
Persib Bandung Vs Persikabo. Meski masih tumpul, striker baru Persib David Da Silva menjadi ancaman. Ilustrasi.

Duel klasik Persib Bandung vs Persikabo malam ini diperkirakan berlangsung sengit. Kedua tim sama-sama mengincar kemenangan demi memperbaiki peringkat.

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts memastikan kemenangan menjadi target yang wajib diburu pada laga vs Persikabo 1973 di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali, Sabtu, 29 Januari 2022 malam.

Sebab, hanya kemenangan bikin mereka tetap di jalur juara. Persib sekarang di peringkat ketiga klasemen sementara, mengantongi 40 poin, dan berjarak empat poin dari pemuncak klasemen, Arema FC.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Pelatih asal Belanda memastikan skuadnya dalam keadaan siap menjawab target itu. Meski berharap bermain bagus, meraih tiga poin, target utama saat ini.

"Tentunya, kami juga ingin memainkan sepakbola menyerang. Tapi sejauh ini itu bukan masalah utama karena kami juga baru mengganti dua striker yang kami miliki. Apa yang terpenting saat ini hanyalah untuk tetap berada di jalur menuju juara," ujar Robert, Jumat (28/1/2022).

Kedua striker baru Persib, David Da Silva dan Bruno Cantanhede masih kurang produktif semenjak bergabung. Dari tiga laga, Bruno baru mencetak satu gol dari titik putih penalti dan David belum bikin satu gol pun.

Namun, Robert memastikan kedua pemain tersebut beradaptasi dengan baik dalam tim.

"Kami memang tidak bisa memuaskan semua pihak, tapi yang terpenting tim punya hasrat untuk menang, tiga poin tetap menjadi target utama," kata Robert.

Sementara itu Pelatih Persikabo, Liestiadi juga menegaskan skuadnya mengincar kemenangan pada pertandingan malam nanti. Laskar Padjajaran butuh memperbaiki posisi mereka di klasemen.

Manahati Letusen dan kolega saat ini berada di peringkat 13 dengan 23 poin. Raihan tiga poin dapat mendorong mereka loncat ke sepuluh besar dan menjauhi zona degradasi.

Meski begitu Liestiadi mencoba realistis. Persib bukan lawan mudah ditaklukkan. Kalaupun sulit menang, mereka setidaknya jangan sampai kalah.

Sejauh ini skuadnya punya catatan positif setiap melawan Persib. Dalam empat pertemuan terakhir, Persikabo belum terkalahkan: menang sekali, tiga imbang.

"Jadi rekor kita yang terakhir akan kami pertahankan, yaitu tidak kalah dari mereka. Itu jadi target kami besok," kata Liestiadi.

Pelatih kelahiran Medan pun mengingatkan skuad Laskar Padjajaran tidak terlena dengan performa David Da Silva dan Bruno Cantanhede. Meski tumpul dalam tiga laga terakhir, kedua pemain tetap ancaman bagi pertahanan Persikabo.

"Justru lawan Persikabo ini kami antisipasi supaya mereka tetap tumpul dalam mencetak gol," kata Liestiadi.

Lihat jadwal dan siaran langsung/live streaming Liga 1 di sini

Klasemen sementara BRI Liga 1:

Sumber: Persib.co.id, Republika.co.id, ligaindonesiabaru

Baca juga: Arema Vs Persipura 1-0: Singo Edan Kembali Puncaki Klasemen

Berita Terkait

Image

Laga Persipura Jayapura Vs Madura United Batal Digelar?

Image

Jadwal BRI Liga 1 Indonesia, Jumat 14 Januari 2022: Live di Indosiar dan Vidio

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Mantan bek kanan di liga kampus. Masih belajar jadi versi terbaik.