Jersey Bayern Munchen Lebih Laris dari Madrid dan MU
Jersey Bayern Munchen dilaporkan terlaris di Eropa pada musim 2021. Penjualan klub FC Holywood mengalahkan Real Madrid, Liverpool, dan Manchester United
Bayern, menurut hitungan Euromerica Sport Marketing (yang sudah disertifikasi FIFA), sudah menjual 3,2 juta jersey di benua biru tahun lalu. Mereka lebih banyak 0,2 juta dibanding Real Madrid yang ada di posisi kedua dengan penjualan tiga juta jersey.
Berikut 10 klub dengan penjualan jersey terlaris di Eropa sepanjang 2021:
1. Bayern Munchen (3,2 juta jersey)
2. Real Madrid (3 juta jersey)
3. Liverpool (2,4 juta jersey)
4. Manchester United (1,95 juta jersey)
5. Juventus (1,42 juta jersey)
6. Barcelona (1,34 juta jersey)
7. Chelsea (1,31 juta jersey)
8. Borussia Dortmund (1,18 juta jersey)
9. PSG Paris Saint-Germain (1,18 juta jersey)
10. Manchester City (1,087 juta jersey)
Sumber: Football Italia