Ulasan

Bournemouth Jatuhkan Liverpool dan Salah Kembali ke Bumi

Pemain penyerang Liverpool, Mohamed Salah.
Pemain penyerang Liverpool, Mohamed Salah.

SEPAK POJOK -- Sempat terbang tinggi usai mengalahkan Manchester United 7-0 akhir pekan lalu, Mohamed Salah dan Liverpool dipaksa jatuh menginjak bumi lagi.

The Reds, walau tampil dominan, tidak sanggup mengalahkan tuan rumah Bournemouth, Sabtu (12/3/2023) malam tadi, dan justru kehilangan angka usai kebobolan 1-0.

Salah satu sorotan dalam laga ini adalah kegagalan Mohamed Salah mencetak gol dari titik penalti pada menit 69'.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Liverpool dalam kondisi tertinggal oleh gol Phillip Billing pada menit 28' di babak pertama.

The Reds, meski beberapa kali mengancam, tidak bisa mencetak gol.

Peluang emas datang ketika sundulan Jota di kotak penalti mengenai tangan bek Bournemouth.

Mo Salah maju sebagai eksekutor. Tendangannya melayang ke kiri gawang, padahal kiper Neto terkecoh mengantisipasi ke kanan.

Sepanjang pertandingan, Salah sebenarnya bermain tidak jelek-jelek amat. Beberapa peluang ia dapat.

Namun, ia menjadi sorotan karena pada pertandingan sebelumnya melawan MU, ia termasuk pusat perhatian.

Dua golnya ke gawang Man United membuatnya menyandang status sebagai pencetak gol terbanyak Liverpool sepanjang masa, melampaui legenda Liverpool, Robbie Fowler.

Hasil pertandingan di kandang Buornemouth malam tadi tidak hanya mematahkan sayap Mo Salah yang sedang mengepak lagi.

Namun juga mematahkan prediksi dan harapan banyak orang bahwa Liverpool akan kembali ke jalur kemenangan dan Liga Champions musim ini.

The Reds di peringkat 5 klasemen sementara Liga Inggris. Tim asuhan Jurgen Klopp gagal memangkas jarak 6 poin dari Tottenham Hotspur.

Artinya, kekalahan di Vitality Stadium malam ini menyulitkan langkah mereka masuk empat besar, mengamankan tiket ke Liga Champions musim depan.

Mereka pun baru saja ditekuk Real Madrid dengan skor 5-2 pada leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions 22 Februari lalu.

Jika pada leg 2 mendatang Liverpool gagal menang dan keluar sebagai juara, maka peluang ke turnamen kasta tertinggi Eropa tersebut semakin kecil saja.

Bournemouth Lolos dari Lubang Jarum


Kemenangan atas Liverpool malam tadi mendongkrak peringkat Bournemouth di klasemen Liga Inggris. Mereka lolos dari lubang jarum. Setidaknya untuk sementara ini.

Klub yang dimanajeri Gary O'Neil ini keluar dari tiga terbawah dan naik ke posisi 17 dengan poin 24 dari 26 pertandingan.

Bagi O'Neil ini merupakan kemenangan keduanya sejak menangani Bournemouth, dan yang pertama di kandang.

O'Neil diangkat sebagai manajer permanen pada November 2022 menggantikan Scott Parker.

Menariknya, Parker didepak usai Bournemouth dibantai Liverpool 9-0 di Anfield pada Agustus 2022 lalu.

Bournemouth memang butuh banyak usaha untuk benar-benar lolos dari lubang degradasi musim ini. Namun, penampilan melawan Liverpool malam tadi setidaknya menyuntikkan lagi sedikit kepercayaan diri.

Klasemen Liga Inggris Malam Ini


Klasemen Liga Inggris 2023, Sabtu 12 Maret 2023 usai Bournemouth vs Liverpool
Klasemen Liga Inggris 2023, Sabtu 12 Maret 2023 usai Bournemouth vs Liverpool

Baca Juga

Bournemouth Vs Liverpool: Preview, Prediksi, dan Jadwal Tayang di TV

Viral Mohamed Salah 'Gocak-Gocek' Lisandro Martinez Sampai Jatuh

Mohamed Salah Lampaui Rekor Legenda Liverpool FC

Berapa Banyak Gol Firmino Selama di Liverpool?


Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Mantan bek kanan di liga kampus. Masih belajar jadi versi terbaik.